BIM | KUTACANE — Puting beliung melanda Desa Aunan Sepakat, Kecamatan Bukit Ketambe, Kabupaten Aceh Tenggara pada Senin malam (21/4) sekitar pukul 20.00 WIB.
Akibatnya, satu unit rumah milik warga bernama Salman (35) mengalami rusak berat. Tiga anggota keluarganya terdampak dan kini mengungsi ke rumah warga lainnya.
Saat ini, proses pembersihan masih berlangsung dan pihak BPBD Aceh Tenggara telah mengerahkan Tim Reaksi Cepat (TRC) ke lokasi untuk meninjau kondisi terakhir.
Pusdalops PB BPBD Aceh Tenggara pun telah melaporkan kejadian ini ke BPBA sambil melakukan monitoring potensi bencana serupa yang mungkin terjadi.(*)
Sumber : kanalinspirasi.com